Sepatu Roda PON Papua Diperkuat Pemain Timnas
Kontingen Papua benar-benar ingin mencetak prestasi sebagai tuan rumah pada pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 yang akan digelar Oktober mendatang.
Bagaimana tidak, Koni Papua bersama beberapa cabang olahraga rela merogoh kocek dalam dalam untuk mengontrak beberapa atlet Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk membela Papua Papua pada event Nasional empat tahunan tersebut.
Salah satu cabor yang diperkuat pemain Timnas adalah adalah cabang sepatu Roda. Tim PON Papua kini diperkuat beberapa pemain Timnas sepatu roda yang mengikuti Sea Games Manila yang tahun 2019.
Wakil Ketua Binpres Persirosi Papua Hengky Mandag menjelaskan bahwa ada empat medali emas yang menajdi target cabang sepatu roda Papua.
“Untuk target kami adalah empat medali emas, namun kami akan optimis akan mendapatkan lebih dari target yang ada,” ucapnya
Ia pun memaparkan sejauh ini optimisme untuk mendapatkan lebih dari empat medali emas, lantaran para Atlet sejauh ini sudah mematangkan kesiapan baik dari segi fisik maupun mental pemain.
“Dengan kemampuan dan spesifikasi atlet yang ada, kami optimis memperebutkan mendali, apalagi kami sebagai tuan rumah dalam PON XX,” kata Hengky Mandag.
Sementara itu Pelatih PON Papua Cabang olah raga Sepatu roda, Bramanto menjelaskan sejauh ini para atlet masih terus menjalani sesi latihan.
Bahkan kata dia dalam latihan pihaknya telah menyusun program latihan secara periodisasi hingga memasuki PON XX pada Oktober mendatang.
“Kami memiliki dua tahap periodisasi dalam latihan yakni Umum dan khusus. Dimana saat ini masih jalani umum hingga Maret mndatang, sedangkan April nanti, tim akan berangkat ke Jerman untuk TC guna mematangkan persiapan,” bebernya.
Sejauh ini, lanjut ayah satu orang anak ini pun, secara spesifikasi para atlet terus dilatih dalam persiapan fisik.
“Fisik adalah hal utama dalam olah raga ini, makannya kami terus mengasah kemampuan fisik para pelatih, sedangkan masih banyak yang harus kami kerjakan secara step by step,” tuturnya.
0 Response to " Sepatu Roda PON Papua Diperkuat Pemain Timnas"
Posting Komentar